Masuk Musim Penghujan Warga di Sekitar Tanggul Bengawan Solo Diimbau Waspada Jika Turun Hujan Deras
TRIBUNMADURA.COM, LAMONGAN - Kabid Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lamongan, Muhammad Muslimin memastikan, masih ada beberapa titik di sepanjang tanggul Bengawan Solo yang perlu diwaspadai ketika masuk musim penghujan.
Selain itu, ada lima wilayah rawan bencana di Kabupaten Lamongan jika musim penghujan tiba. Termasuk bencana angin puting beliung.
"Kalau tanggul Bengawan Solo ada Jangkungsumo Kecamatan Maduran dan tanggul di Glagah," kata Muslimin saat dikonfirmasi Surya.co.id ( grup TribunMadura.com ), Senin (4/10/2021).
Khusus tanggul di Bengawan Solo di Jangkungsomo, ia mengingatkan masyarakat agar perlu waspadai meski tanggul itu pernah diperbaiki.
Pasalnya, posisinya ada pada pusaran air dan tatapan arus deras air Bengawan Solo.
"Mudah tergerus, karena perbaikannya tidak dalam konstruksi yang ideal," katanya.
Menurut Muslimin, intensitas hujan pada awal musim penghujan di Kabupaten Lamongan tahun ini tidak begitu tinggi.
Kalaupun ada hujan, masih landai dan itu kesempatan pori-pori tanggul yang rawan terisi sedikit demi sedikit.
"Kalau awal musim ini intensitas hujannya tinggi, berbahaya. Tapi musim ini masih beruntung," ungkapnya.
Muslimin menambahkan, selain wilayah yang dilalui sungai Bengawan Solo, pesisir pantai utara, Bengawan Jero, wilayah di sekitar waduk besar dan wilayah perbukitan.
"Kalau puting beliung itu ada di wilayah Selatan yakni Modo dan Ngimbang, " katanya.
Saat musim penghujan tiba, sungai Bengawan Solo dapat menjadi ancaman bagi masyarakat di sekitarnya.
"Dan bila curah hujan tinggi dan air penuh, sangat rentan terjadi banjir luapan air dan tanggul jebol. Ini yang perlu diwaspadai," ujarnya.
Luapan air sungai Bengawan Solo juga berdampak pada wilayah dataran rendah atau yang disebut bengawan jero.
"Wilayah Bengawan Jero juga menjadi langganan banjir," katanya.
Belum ada Komentar untuk "Masuk Musim Penghujan Warga di Sekitar Tanggul Bengawan Solo Diimbau Waspada Jika Turun Hujan Deras"
Posting Komentar